Perawatan yang Saya Lakukan Agar Bibir Tidak Kering

Treatment bibir kering

Bibir menjadi kering saat puasa merupakan keluhan yang dialami banyak orang. Selain mengganggu penampilan, bibir kering yang dibiarkan begitu saja bisa membuat kondisinya semakin parah. 

Lalu bagaimana cara mengatasi bibir kering saat puasa? Di sini, saya akan banyak menceritakan pengalaman masalah bibir kering ya! 

Bibir Kering Sampai Mengelupas dan Berdarah, Sering Banget! 

Bibir merupakan area yang tidak memiliki kelenjar minyak. Inilah yang menyebabkan bibir lebih mudah kering. 

Saya selalu iri dengan orang-orang yang tidak bermasalah dengan bibir kering. Bibir ala keripik yang saya miliki sungguh membuat penampilan menjadi kurang segar. Saya juga tidak bisa menggunakan lipstik dengan bebas. 

Yang bikin iri sebenarnya adalah karena permasalahan bibir kering saya alami setelah jatuh dari tempat tidur sehingga menyebabkan banyak darah keluar. Bagian bibir yang tidak terluka, benar-benar normal dan aman-aman saja meskipun berpuasa atau menggunakan lipstik. 

Rasanya kayak.. Ahh seandainya waktu itu saya tidak jatuh! 

Tapi lagi-lagi pingin bersyukur karena konten mengenai perawatan bibir sudah lebih mudah ditemukan. Sehingga kita bisa lebih gampang mencari tahu cara mengatasi bibir kering saat puasa maupun saat tidak puasa.

Hal ini didukung dengan semakin banyaknya produk perawatan untuk menangani bibir kering yang ada di pasaran. Serius ini sangat menyenangkan, karena seingat saya, di pasaran pol mentok hanya ada lipbalm. Seingat saya belum ada yang namanya lip scrub, lip serum apalagi lip sleeping mask seperti saat ini. 

Perawatan Bibir Kering yang Saya Lakukan

Lipbalm untuk bibir kering

Asupan cairan yang berkurang saat puasa menyebabkan kulit bibir kering. So, cara mengatasi bibir  kering yaitu dengan memastikan kecukupan cairan tubuh.

Nah, berhubung kasus bibir saya agak laen, maka diperlukan treatment tambahan untuk mempertahankan kelembapannya. Berikut ini beberapa treatment yang rutin saya lakukan, yaitu:

Eksfoliasi Bibir

Rutin melakukan eksfoliasi bibir. Ada banyak cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan sel kulit mati di area bibir. Teman-teman bisa menggunakan bulu sikat gigi yang lembut. Gunakan saat bibir dalam kondisi basah. Usapkan perlahan untuk mengangkat kulit mati. 

Cara lain adalah dengan menggunakan scrub bibir. Kamu bisa memakai scrub siap pakai yang bisa dibeli di pasaran atau membuat sendiri dengan mencampurkan gula pasir dan madu. Dioles tipis di atas bibir kemudian gosok perlahan. 

Gunakan Lipbalm dengan SPF

Gunakan pelembap bibir SELALU. Saya memilih lipbalm yang tidak memiliki aroma dan rasa. Ya, karena sedang puasa, ada rasa takut terjilat. Pelembap bibir akan membantu bibir tidak mudah kering. Pastikan teman-teman memilih produk yang berkulitas ya! Beberapa bahan yang dikenal dapat melembapkan kulit seperti vitamin E, shea butter, minyak zaitun dan lainnya. 

Teman-teman juga perlu menggunakan produk pelembap yang dilengkapi SPF untuk melindungi bibir dari sengatan sinar matahari. Tidak hanya memiliki efek negatif untuk kulit, sinar matahari juga bisa menyebabkan kulit bibir kering dan warnanya tidak cerah. 

Selektif Memilih Produk untuk Bibir

Lipstik

Saya sih selalu meminimalkan penggunaan make up bibir, macam lipstick. Nggak heran, saya bisa hemaat banget sama lipstick ya itu karena jarang dipakai.

Alasannya karena setiap memakai lipstick, bibir saya akan kering dan mengelupas. Seumur hidup, rasanya belum pernah menemukan lipstick yang benar-benar nyaman dipakai. Huhu padahal lipstick bisa banget menyulap penampilan menjadi lebih segar ya! 

Tapi kalau memang pingin memakai lipstick, saya pasti mengoleskan lipbalm terlebih dahulu. Tunggu hingga set, baru deh saya timpa dengan lipstick. Saya juga menghindari lipstick matte karena bisa memperparah bibir saya yang kering.

Rutin Memakai Masker Bibir

Menggunakan lip mask sebelum tidur. Ada beberapa merek yang sudah pernah saya coba, mulai dari masker bibir dari Korea hingga produk lokal. Penggunaan produk ini benar-benar memperbaiki kondisi bibir menjadi lebih lembap lho!

Jangan Membasahi Bibir dengan Air Liur

Hindari membasahi bibir dengan air liur. Meski seolah membuat kondisi bibir lembap seketika namun air liur akan cepat menguap yang bisa membuat bibir semakin kering.

Jangan Kelopek Bibir

Jangan kelopek bibir kering karena bisa membuatnya berdarah. Hal ini bisa membuat kondisinya semakin kering. Memang, bibir terlihat ‘bersih’ karena tidak ada penampakan yang mengganggu tapiiii hal tersebut justru membuat kondisi bibir kian parah.

Bahaya lain karena bisa menyebabkan infeksi pada bibir. Bagaimana tidak, tangan yang tidak dibersihkan dengan tuntas kemungkinan besar menjadi sarang kuman. Jika dipakai untuk menyentuh luka terbuka pada bibir, tentu menyebabkan kuman berpindah bukan? 

Nah, itulah deretan perawatan yang biasa saya lakukan untuk meningkatkan kelembapan bibir. Terbukti, kondisi bibir saya semakin membaik yang ditandai dengan kelembapan meningkat. 

Tapi, hal ini tidak menjadikan saya bebas menggunakan produk lipstik dan semacamnya lho! Sebab, setiap kali menggunakan lipstik, kondisi bibir saya (((kemripik))) dengan sel kulit mati yang tampak mengelupas. 

Leave a Comment